Ternate, 28 Oktober 2024 –
Universitas Terbuka (UT) Ternate menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada hari Senin, 28 Oktober 2024 Upacara yang berlangsung di halaman kampus ini dihadiri oleh civitas akademika, termasuk dosen, staf, dan mahasiswa.
Upacara dimulai pukul 07.30 WIB, diawali dengan pengibaran bendera merah putih yang dipimpin oleh petugas upacara.
Dalam pembacaan pidato yaitu sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Direktur UT Ternate yang di wakili oleh Plh.Direktur, Iwan Setiyawan Prambudi., S.Kom.,M.M. mengingatkan pentingnya semangat persatuan dan kesatuan yang diusung oleh para pemuda pada tahun 1928. Ia menekankan peran generasi muda dalam membangun bangsa Indonesia "Menuju Indonesia Emas" di era modern ini.
"Kita harus melanjutkan cita-cita para pendahulu kita dengan berkontribusi secara positif di bidang pendidikan, sosial, dan budaya," ungkapnya.
Acara dilanjutkan dengan pembacaan naskah Pancasila, naskah Sumpah Pemuda , dan menyanyikan lagu "Satu Nusa Satu Bangsa" oleh seluruh peserta Upacara menambah suasana khidmat dalam peringatan tersebut.
Upacara diakhiri dengan doa, berharap agar semangat Sumpah Pemuda terus membara di hati setiap individu dalam membangun bangsa yang lebih baik. (#Iwan S)